News update:

ICW Dukung Mendagri

Senin, 06 Februari 2012



LAPORAN: CHAERUL MARVAN

JAKARTAMAMASA CYBER NEWS - Indonesia Corruption Watch (ICW) menyebut sikap Menteri Dalam Negeri (Mendagri) yang telah memberhentikan Obed saat mendapat vonis kasasi sebagai tindakan tepat. Menurutnya, penonaktifan tersebut memang harus segera dilakukan. “Ada vonis, otomatis harus berhenti,” cetusnya.
Tanggal 18 Januari lalu, MA telah mengabulkan PK Obed Cs dan memerintahkan rehabilitasi nama baik para terdakwa. Putusan PK Obed ini disambut ribuan masyarakat Mamasa dengan melakukan unjuk rasa mendukung Obed untuk kembali diangkat sebagai Bupati Mamasa.
Kementerian Dalam Negeri sendiri mengaku belum dapat menentukan sikap secepatnya. Juru bicara Kemendagri menyampaikan, Mendagri terlebih dulu akan melakukan konsultasi kepada MA dan sejumlah pakar hukum.
Untuk itu, Mendagri meminta kepada Bupati Ramlan Badawi, selaku pengganti Obed untuk tetap menjalankan tugas pemerintahan sebagai Bupati Mamasa.
 
Sumber : Radar Sulbar
Share this Article on :
 

© Copyright Berita Mamasa 2011 | Design by Mamasa Cyber News | Published by Mamasa Cyber News 2012 | Powered by MCN 2012.